Jangan Asal Pasang Aplikasi, Waspadai Penipuan Online Begini Caranya
Maraknya kasus penipuan online saat ini membuat banyak pembeli harus lebih waspada. Penipuan online terjadi seperti uang sudah ditransfer namun barang tak kunjung datang. Tapi tak hanya itu, penipuan online juga terjadi seperti pembobolan rekening pembeli. Saat hal ini terjadi, banyak orang langsung panik dan bingung duluan saat sadar terkena tipu.
Bahkan, terkadang gak sedikit orang terlanjur pasrah dan merelakan uangnya pergi . Padahal, ada banyak cara mengatasi penipuan online, salah satunya melapor ke polisi atau bertanya dengan orang yang memiliki pengalaman melaporkan penipuan online. Dikutip dari Lifepal.co.id, Senin (8/2/2021) berikur cara mengatasi agar tidak tertipu saat belanja online. Berikut ulasannya:
Cek kebenaran
Sebelum melakukan transaksi online, entah itu membeli barang, atau menggunakan layanan m banking ada baiknya kamu mengecek kebenarannya terlebih dahulu. Cari tahu lebih detail apakah akun instagram, atau web online shop ini terpercaya atau tidak. Misalnya mengecek testimoni, followers, hingga komentar. Namun, perlu berhati-hati juga karena jumlah followers yang banyak tidak menjamin akun tersebut trusted.
Apabila kolom komentar kosong atau dimatikan, kamu wajib waspada. Agar lebih yakin, kamu bisa mengecek profil instagram online shop, kemudian klik titik tiga di pojok kanan atas, dan pilih about this account. Nanti akan terlihat berapa kali akun online shop tersebut mengganti username. Apabila terlalu banyak mengganti username, kamu patut curiga.
Jangan bagikan informasi penting
Ketika menggunakan media sosial atau internet, sebaiknya jaga informasi penting soal diri kamu, seperti data KTP, buku rekening, foto SIM, hingga ATM. Sebab, data ini bisa saja dicuri oleh orang lain dan bisa digunakan untuk hal tidak bertanggung jawab. Parahnya, data ini bisa digunakan untuk membobol akun rekening Anda.
Waspada telepon tidak dikenal
Saat ada telepon masuk dari nomor tidak dikenal sebaiknya jangan langsung diangkat atau lebih baik abaikan saja. Bisa saja nomor tersebut mengaku sebagai customer service dari sebuah bank atau perusahaan yang meminta beberapa data penting. Lebih baik abaikan dan blokir nomor tersebut.
Jangan asal pasang aplikasi
Saat ingin memasang aplikasi, sebaiknya pelajari terlebih dahulu. Sebab, beberapa aplikasi akan meminta akses pada data diri kamu. Lebih baik unduh aplikasi di situs resmi seperti Play Store atau App Store agar data aman. Memasang aplikasi dari situs tak percaya bisa berakibat dicurinya data Anda.(*)
Source : https://www.harianhaluan.com/news/detail/120640/jangan-asal-pasang-aplikasi-waspadai-penipuan-online-begini-caranya