Digital Marketing, Simak Beberapa SkiIl Berikut Wajib kalian Tekuni Sampai Mahir Bagi Pemula
Entrepreneur Muda yang Menggunakan Digital Marketing dalam Melakukan Kegiatan Usahanya / / Freepik |
Tahukah kalian ternyata ada banyak sekali fitur dan kemampuan teknis yang perlu dikuasai, jika ingin menjalankan strategi social media marketing yang optimal untuk pengembangan bisnis.
Untuk kamu yang ingin serius mempelajari dunia digital marketing, wajib mempelajarinya sampai mahir untuk mendapatkan hasil pemasaran yang lebih baik. Belajar digital marketing memang harus dimulai dari nol mengenai pembuatan konten yang benar dan juga mengenal SEO serta fungsinya.
Kalian bahkan juga wajib mengetahui pangsa pasar yang tepat untuk menyesuaikannya. Dalam belajar digital marketing ,kamu tidak perlu khawatir karena akan banyak keuntungan yang bisa didapatkan melalui teori dan juga praktiknya.
Adapun skill yang harus dimiliki dalam dunia social media marketing simak ulasan berikut ini :
1. MEMAHAMI TREN DI MEDIA SOSIAL
Sesuai namanya, seorang ahli di social media marketing harus aktif memantau tren-tren baru yang bermunculan di masing-masing platform media sosial.
Setelah itu, harus berpikir kreatif untuk bisa mengadaptasi tren tersebut menjadi bentuk promosi bagi brand/produk yang hendak dijual.
Tak hanya pandai menangkap tren,seorang social media specialist juga harus menjadi yang pertama yang memahami seluk-beluk fitur media sosial, cara beriklan, hingga siapa saja influencer yang tepat untuk mempromosikan sebuah brand/produk.
2. KEMAMPUAN MENGOLAH DAN MENGANALISA DATA
Untuk menentukan efektivitas sebuah campaign social media marketing, tentu diperlukan kemampuan olah dan analisa data yang mumpuni.
Setelah mengeksekusi kampanye tertentu, seorang spesialis media sosial harus menganalisa metrik-metrik yang ada dan membuat laporan evaluasi, untuk bisa merancang strategi yang lebih baik lagi di masa depan.
3. KREATIVITAS
Menurut survey GoodFirms tahun 2019, sebanyak 85,12% pengguna media sosial pernah berhenti mengikuti akun brand (unfollow).
Beberapa alasan utamanya adalah: sudah tidak tertarik (79,37%), konten tidak lagi relevan (66,99%), dan brand mengunggah konten terlalu sering (41,5%).
Untuk itu, salah satu skill terpenting untuk bekerja di bidang social media marketing adalah kreativitas untuk bisa membuat strategi konten yang seimbang dan tidak membosankan bagi para calon konsumen.
4. KOMUNIKASI DAN MENULIS
Kemampuan komunikasi dan menulis akan menjadi senjata penting bagi siapapun yang ingin berkarir di bidang social media marketing.
Kemampuan ini akan sangat berguna untuk penulisan caption, brief untuk para influencer, membuat copywriting untuk poster atau video iklan, hingga menulis laporan,adapun tujuannya agar pesan yang disampaikan tepat dan mudah dimengerti.
5. KONSISTENSI DAN BRANDING
Untuk menjalankan strategi social media marketing dengan solid, diperlukan adanya konsistensi serta branding yang kuat.
Seorang marketer harus tahu betul siapa target audiens yang ingin disasar di media sosial,termasuk karakter, preferensi, bahkan hingga gaya bahasa yang disukai.
Selain itu,mereka juga perlu selektif dalam membentuk imej brand di media sosial, agar bisa menjadi top of mind dari para audiens.***
Sumber : https://kalbarterkini.pikiran-rakyat.com/ekonomi/pr-1634271714/digital-marketingsimak-beberapa-skiil-berikut-wajib-kalian-tekuni-sampai-mahir-bagi-pemula?page=3