VIRAL di Media Sosial, Penampakan Dua Matahari di Langit, Penjelasan BMKG Itu Fenomena Optis.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Penampakan dua matahari di langit sempat viral di media sosial. Kejadian itu terjadi di Langit Makassar Minggu (19/1/2020) sore.
Ada yang menyebarkan foto penampakan dua matahari itu hingga tersebar di media sosial. Pertama kali diabadikan seorang warga BTN Berua Mitra Perdana, Daya.
Prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika ( BMKG) Wilayah IV Makassar Re'kun Matandung menjelaskan, matahari yang terlihat ada dua atau sundong merupakan fenomena optis yang menampakkan titik-titik terang di langit.
Editor: Handhika Dawangi
Sundog tampak sebagai pancaran cahaya berwarna di kiri-kanan Matahari, berjarak 22 derajat dan pada jarak yang sama di atas cakrawala.
"Sundog dapat dilihat di mana pun dan saat musim apapun, namun tidak selamanya tampak bercahaya dan cemerlang serta akan tampak jelas dan cerah saat Matahari tampak rendah," jelas Re'kun yang dikonfirmasi, Senin (20/1/2020).
Kata Re'kun, umumnya sundog sendiri tercipta dari kristal es piringan yang berbentuk segi enam pada awan cirrus yang tinggi dan dingin.
"Kristal-kristal tersebut berfungsi sebagai prisma, membelokkan cahaya yang melewatinya dengan defleksi minimum 22 derajat. Jika kristal-kristal tersebut terorientasi secara acak, maka lingkaran di sekeliling Matahari akan terlihat, yakni halo," sebut Re'kun.
"Apabila kristal-kristal terbenam di udara dan tertata secara vertikal, maka cahaya Matahari terbiaskan secara mendatar. Dalam kasus ini, sundog dapat terlihat," sambung Re'kun.
Seiring Matahari yang semakin meninggi, cahaya yang melewati kristal-kristal tersebut semakin dicondongkan dari bidang datar. Sudut deviasi cahaya bertambah dan sundog semakin menjauhi Matahari.
"Sehingga selalu tampak di ketinggian yang sama dengan Matahari," tambahnya. (Kompas.com/ Hendro Cipto)