Kreator Roblox Bisa Membuat dan Menjual Barang Digital Secara Terbatas


Roblox telah mengizinkan para pencipta gim untuk menjual item digital yang hanya tersedia dalam jumlah terbatas. Tujuannya agar kreator lebih berinovasi dan dapat menghasilkan uang. Informasi tersebut diumumkan dalam forum resmi Roblox. 

Misalnya, kreator dapat membuat beberapa kaos digital untuk avatar Roblox dalam upaya membuat kaos tersebut menjadi lebih berharga. Nantinya, siapapun juga dapat menjual kembali barang-barang terbatas itu. Jika laku, mereka akan mendapatkan potongan 10 persen dari setiap penjualan. 

Sebelumnya, kreator sudah dapat membuat dan menjual item digital yang sering kita sebut sebagai UGC atau konten buatan pengguna. Namun, Roblox menyebut item terbatas buatan kreator yang baru ini sebagai Limited.

Hanya saja, Limited sama sekali tidak berbasis blockchain sehingga mengharuskan penggemar membeli dengan mata uang Robux dalam gim yang dibeli dengan uang sungguhan. Roblox juga mengharuskan kreator agar mendaftar untuk menjual Limited.

Kreator Roblox Bisa Membuat dan Menjual Barang Digital Secara Terbatas

Sebab, semua kreator yang menjual UGC harus mendaftar untuk melakukannya dan membayar di muka. Hal tersebut dilakukan sebelum mendaftarkan item dengan ketersediaan terbatas. Dengan begitu, dapat mencegah kreator membanjiri pasar dengan hal yang tidak berguna, hanya untuk mencoba dan menghasilkan uang dengan cepat.

Mengingat program Limited sudah diumumkan minggu lalu, beberapa kreator sudah membuat postingan Limited mereka. Meski demikian, pengguna Roblox yang lain harus menerapkan beberapa filter untuk menemukannya. 

Perusahaan sempat menjual item waktu terbatas buatan Roblox di pada tahun 2022 lalu. Dan jika pengguna mengurutkan berdasarkan Limited di toko Roblox, maka mereka akan melihat ratusan ribu hingga jutaan Robux.

Tak hanya Roblox, Fortnite juga terus menambahkan pakaian dalam game baru ke tokonya yang hanya tersedia untuk waktu terbatas. Dalam Roblox, ada jumlah pakaian yang tidak terbatas untuk dibeli. 

Dan karena Roblox memotong setiap penjualan, semakin banyak barang digital langka yang dibeli orang, semakin banyak uang yang dihasilkan platform tersebut. Bagaimana, tertarik mencobanya? Kamu bisa cek informasi lebih lanjut di sini!

Sumber: https://www.mainmain.id/r/22676/kreator-roblox-bisa-membuat-dan-menjual-barang-digital-secara-terbatas

Popular Posts